Cara proses pesanan

Cara Seller Proses Pesanan Tokopedia Lebih Mudah dan Cepat

Apa kabar teman-teman semua semoga kalian dalam keadaan sehat wal’afiat, dalam pertemuan kali ini saya akan membahas Bagaimana cara memproses orderan atau pesanan baru di tokopedia untuk lebih jelasnya teman-teman silahkan simak dan baca artikelnya sampai habis. Kalian dapat melihat 4 informasi penting hanya dengan 1 halaman saja, seperti :
a. Status pesanan beserta nomor invoice dan nama pembeli
b. Keterangan (PO) dan batas waktu proses pesanan untuk pesanan pesanan Pre Order
c. Info rangkuman produk yang dibeli
d. Layanan pengiriman yang digunakan (reguler atau instan) dan tujuan pengiriman

Langkah pertamanya kita buka telebih dahulu search engine seperti mozilla atau chrome lalu ketik tokopedia dan search setelah itu klik situs resmi Tokopedia.
Langkah berikutnya teman-teman dapat login atau masuk di akun tokopedia masing-masing, selanjutnya memasukkan username dan password yang sudah terdaftar di marketplace tokopedia. Setelah berhasil login sebagai seller tokopedia silahkan teman-teman klik notifikasi yang ada di pojok kanan atas atau tanda lonceng.

Cek tokopedia seller setelah masuk kalian bisa masuk kehalaman penjualan nah disitu kalian pilih pesanan baru yang ingin diproses lalu klik ‘Terima Pesanan‘ yang ada di pojok kanan bawah.
Pada bagian ini, kalian bisa langsung terima pesanan sekaligus apabila memiliki pesanan masuk lebih dari satu. Caranya, klik kotak kecil pada setiap pesanan yang ingin kalian proses, selanjutnya klik ‘Terima Pesanan Sekaligus’.
Sesudah klik siap dikirim maka kita akan langsung mendapatkan kode pengiriman atau kode booking pengiriman. Klik pada produk, lalu klik ‘Konfirmasi Pengiriman’. Pilih ‘Cetak Label’, lalu Download. Nah disitu teman-teman akan diarahkan print label pengiriman. Apabila tidak punya printnan ya bisa dicatat dikertas kecil alamat pembeli dan kode bookingnya. Setelah pesanan telah siap. Jangan lupa untuk periksa kembali paket dan alamat pembeli supaya tidak salah kirim. Klik ‘Request Pickup’ untuk pilihan dijemput kurir.

Nah, setelah request pickup secara otomatis, paket yang siap dikirim akan berpindah ke sedang dikirim. Setelah itu kalian tinggal menunggu kurir yang akan datang ke tempat kalian untuk mengambil paketnya. Jika tidak ada yang pickup ke tempat kalian, maka kalian bisa antar paket tersebut ke agen pengiriman terdekat seperti sicepat, jnt, anteraja, rex atau lion parcel. Untuk pengiriman ekspedisi tersebut, kalian tidak usah membayar ongkos kirim dan juga resi untuk pengiriman tersebut sudah otomatis jadi kalian tidak usah input resi. Selanjutnya klik dalam pengiriman, lanjut klik lacak maka disitu akan tertera nomor resi secara otomatis. Jika kalian ingin mencetak invoice untuk pembeli klik kode invoice, Klik Kode INV/……/……………… Kemudian klik Klik CTRL + P atau klik tombol Cetak yang berada dipojok kanan atas.

Jika kalian mendapat orderan menggunakan layanan ‘Antar ke Agen’ seperti Tiki, Wahana, Jne setelah kalian bungkus rapih pesanan dari tokopedia dan sudah ditempel label pengirimannya kalian tinggal bawa orderan ke agen terdekat Wahana, Tiki. Setelah paket diserahkan teman-teman bayarkan dulu ongKos kirimnya. Nanti kalian akan dapat resi pengiriman atau bukti pengirimannya. Untuk bukti pengirimannya kalau dari Tiki, Wahana ada memasukan kode booking, kalian bisa input manual resi tersebut.
Klik ‘Konfirmasi Resi’. Jangan lupa input nomor resi setelah barang dikirim ke kantor agen untuk menghindari pembatalan pesanan secara otomatis. Setelah itu, lakukan ‘Konfirmasi Pengiriman’.

Mudah kan teman-teman Seller? Jangan lupa untuk mencetak label pengiriman agar paketmu tidak hilang saat pengiriman oleh kurir. Label ini juga bertujuan untuk memudahkan kurir mengirim paket ke pembeli. Oke teman-teman semua, demikianlah tata cara memproses orderan atau pesanan ditokopedia semoga bermanfaat untuk teman-teman semua. Kurang dan lebihnya saya mohon maaf, sekian dan terimakasih.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2021 by www.lemaribuku.com

To Top